Select Page

EKSPOR–IMPOR DAN KELEMBAPAN KONTAINER

Kegiatan ekspor dan impor barang ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Dalam hal ekspor, kita harus bisa memastikan bahwa barang yang akan dikirim telah memenuhi kriteria. Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam pengiriman barang antara lain:

  1. Dikemas dengan benar dan baik, supaya tidak rusak saat sampai ke tempat tujuan.
  2. Diberi label dengan benar, untuk memastikan bahwa barang telah ditangani dengan baik dan sampai tujuan bisa tepat waktu.
  3. Telah terdokumentasi dengan benar guna memenuhi persyaratan pemerintah luar negeri
  4. Mengasuransikan terhadap resiko kerusakan, kehilangan, pencurian, dan penundaan.

TIDAK PERLU REPOT ADA FREIGHT FORWARDER

Bagi para eksportir, tidak asing dengan istilah freight forwarder yang berperan sebagai jasa pengiriman barang internasional. Dengan adanya freight forwarder para eksportir tak perlu repot untuk mengirim barang ke luar negeri. Agen tersebut akan membantu eksportir mengenai aturan ekspor impor, yaitu peraturan negara asing, peraturan dalam negeri, metode pengiriman, dan dokumen yang berkaitan perdagangan luar negeri.

PENTINGNYA PENGEMASAN BARANG

sumber: unsplash

Dalam pengiriman ke luar negeri, eksportir perlu menyadari bahwa kualitas kemasan barang akan memengaruhi kelancaran pengiriman barang. Apabila pengemasan kurang diperhatikan, akan menimbulkan masalah, seperti kerusakan, pencurian, kekurangan dan kelebihan muatan dan yang tidak kalah penting adalah masalah kelembapan.

Berkaiatan dengan pentingnya pengemasan. Selama perjalanan, barang-barang akan ditumpuk, bergeser atau tergencet oleh barang lain. Meskipun barang sudah aman dalam kontainer, namun jika fasilitas penanganan kurang memadai, kontainer bisa mengalami berbagai perlakuan yang kurang tepat saat proses bongkar muat.

Berkaitan dengan perajalan pengiriman, khususnya pengiriman dengan menggunakan kapal kargo. Kapal akan mengarungi samudera yang luas dalam waktu yang tidak singkat, maka barang-barang yang kita kirim akan menghadapi masalah besar, yaitu masalah kelembapan. Jika dalam perjalanan barang menjadi lembap, maka akan muncul banyak masalah, diantaranya tumbuh jamur yang menggangu, karton box menjadi basah, juga lem bisa terlepas sehingga barang menjadi rusak. Masalah kelembapan ini dapat diatasi dengan penggunaan penyerap kelembapan untuk kontainer. Bisa menggunakan produk desiccant dari PT. Damases Sejahtera, Top Dry dan Desitech. Tersedia dalam berbagai ukuran sesuai dengan kebutuhan.

sumber:pexels

Pedoman meminimalisir terjadinya masalah, diantaranya:

  1. Dikemas dalam wadah yang kuat dan tahan air, serta diberi disegel.
  2. Barang diikat kuat dan beratnya merata untuk mencegah barang lepas dari tempatnya
  3. Barang kemasan kotak, bisa diberi palet
  4. Pastikan barang kita amat terhadap kelembapan
  5. Untuk meminimalisir adanya pencurian, hindari menulis isi paket atau merek pada paket. Selain itu, dapat menggunakan tali, segel, dan pembungkus yang kuat
  6. Untuk paket bahan berbahaya, kemasan harus memenuhi persyaratan khusus dan pengawasan yang ketat
  7. Pengiriman menggunakan pesawat, maka memastikan kemasan memiliki standar kualitas yang tinggi dan ketat sesuai peraturan maskapai internasional

You cannot copy content of this page

Open chat
hai